Profil Peserta Liga Inggris Manchester City

Profil Peserta Liga Inggris Manchester CityProfil Peserta Liga Inggris Manchester City

Profil Peserta Liga Inggris Manchester City, The Citizens atau Manchester Biru merupakan tim sepakbola profesional asal kota Manchester dan saat ini bermain di liga ter-elit Liga Inggris, Premier League.

Manchester City atau bernama awal sebagai St Marks ( West Gorton ), berdiri pada tahun 1880. Pada tahun 1887 nama klub berganti menjadi Ardwick A.F.C, dan terakhir kali kembali berganti nama menjadi Manchester City F.C pada tahun 1894.

Sempat diawali dengan gejolak hingga akhirnya terdegradasi ke divisi tiga. Hingga akhirnya mereka menjadi salah satu tim pendiri Liga Primer Inggris yang dibentuk pada tahun 1992.

Namun, walaupun termasuk salah satu pendirinya, Prestasi City tidak juga membaik. Bahkan di era Premiership mereka juga sempat terdegradasi hingga ke divisi dua sampai dua kali. Sementara di ajang turnamen tertua di dunia, Piala FA prestasi terbaiknya hanya sampai pada babak perempat final.

Pertengahan 2007, City resmi berganti pemilik. Mantan perdana mentri Thailand Thaksin Shinawatra menjadi pemilik saham terbanyak di City. Namun kepemilikan Thaksin di City tidak berlangsung lama karena hanya selang setahun kemudian tepatnya pada 2008, Thaksin menjual saham mayoritasnya kepada pengusaha yang juga menjadi anggota keluarga kerajaan Abu Dhabi, Sheikh Mansour.

Semenjak berada di tangan Sheikh Mansour lah City kemudian menjelma sebagai salah satu raksasa Liga Primer Inggris. Sheikh Mansour menyuntik kan banyak dana kepada klub saingan dan rival utama Manchester United ini, sehingga mereka mampu mendatangkan nama-nama beken di dunia sepakbola.

Profil Manchester City :

  • Nama Lengkap : Manchester City Football Club
  • Julukan : City, The Citizens, The Sky Blue
  • Berdiri : 1880
  • Stadion : Etihad Stadium, Manchester
  • Kapasitas : 48.000 penonton
  • Pemilik : Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan
  • Manajer : Manuel Pellegrini

Stadion

Stadion utama Manchester City adalah Etihad Stadium. Stadium ini mulai menjadi home base the Citizens sejak tahun 2002/2003. Sebelumnya mereka menggunakan Stadion Maine Road. Stadion Etihad memiliki kapasitas yang besar hingga 48.000 penonton.

Profil Peserta Liga Inggris Manchester City

Profil Peserta Liga Inggris Manchester City

Gelar dan Prestasi Manchester City :

  • Liga Inggris ( 4 kali ) : 1936–37, 1967–68, 2011–12, 2013–14
  • Piala FA ( 5 kali ) : 1904, 1934, 1956, 1969, 2011
  • Piala Liga ( 3 kali ) : 1970, 1976, 2014
  • Community Shield ( 4 kali ) : 1937, 1968, 1972, 2012
  • Piala Winners : 1970

Daftar Pemain dan Skuad Utama Manchester City Musim 2015/2016 :

  • Kiper : Willy Caballero [Argentina] – Joe Hart [England] – Richard Wright [England]
  • Defender : Gaël Clichy [France] – Martín Demichelis [Argentina] – Aleksandar Kolarov [Serbia] – Vincent Kompany [Belgium] – Eliaquim Mangala [France] – Nicolás Otamendi [Argentina] – Pablo Maffeo [Spain] – Bacary Sagna [France] – Pablo Zabaleta [Argentina]
  • Gelandang : David Silva [Spain] – Kevin De Bruyne [Belgium] – Fabian Delph [England] – Fernandinho [Brazil] – Fernando [Brazil] – – George Glendon [England] – Jesús Navas [Spain] – Manu García [Spain] – Samir Nasri [France] – Patrick Roberts [England] – Raheem Sterling [England] – Yaya Touré [Ivory Coast]
  • Penyerang : Kun Agüero [Argentina] – Wilfried Bony [Ivory – Coast] – Kelechi Iheanacho [Nigeria]
  • Manager : Manuel Pellegrini [Chile]