Profil Peserta Liga Inggris : Leicester City

Profil Peserta Liga Inggris : Leicester CityProfil Peserta Liga Inggris : Leicester City

Ligainggris.net – Profil Peserta Liga Inggris : Leicester City, atau “The Foxes” merupakan tim sepakbola profesional yang bermarkas di kota Leicester, Inggris dan saat ini bermain di kompetisi ter elit Premier League.

Leicester City kembali promosi ke Divisi Premier League Inggris setelah menjuarai Divisi 1 atau Championship musim 2013/2014 setelah hampir satu dekade berkubang di divisi Championship.

Berdiri pada tahun 1884 dengan nama awal Leicester Fosse, namanya yang sekarang Leicester City baru dipergunakan pertama sekali pada tahun 1919. Saat ini Leicester City merupakan tim kejutan di liga Inggris musim 2015/2016. Mereka hingga pekan ke 12 mampu bercokol di peringkat ke 3 klasemen liga inggris.

Berikut profil lengkap Leicester City :

  • Nama Lengkap : Leicester City Football Club
  • Julukan : The Foxes
  • Berdiri : 1884
  • Stadion : King Power Stadium
  • Kapasitas : 32.262 penonton
  • Pemilik : King Power international
  • Ketua : Vichai Srivaddhanaprabha
  • Manager : Claudio Ranieri

Warna dan Lambang 

Warna biru tua dan putih sudah merupakan warna tradisional dari Leicester City dan telah digunakan hampir di seluruh usia klub ini. Pertama kalinya klub ini menggunakan sponsor adalah di tahun 1983 dengan sponsor Ind Coope ditahun 1983. Sementara Walkers Crisps merupakan sponsor terlama yang bekerja sama dengan Leicester City dari tahun 1987 hingga 2001.

Serigala yang menjadi lambang dari klub ini, pertama kali digunakan pada tahun 1948, dikarenakan daerah Leicester yang memang dikenal sebagai daerah berkembang biaknya serigala-serigala liar dan menjadi tempat perburuan. Namun sejatinya logo asli dari klub ini adalah bernama Filbert Fox.

Stadion 

Profil Peserta Liga Inggris : Leicester City

Profil Peserta Liga Inggris : Leicester City

Di masa-masa awal berdirinya, Leicester sangat sering berpindah-pindah stadion, namun setelah bergabung dengan Football League mereka hanya pernah menggunakan dua Stadion sebagai home base mereka. Pernah menggunakan Fosse Road di awal berdirinya kemudian pindah ke Victoria Park sebelum akhirnya secara resmi menggunakan Filbert Street Stadium pada tahun 1981.

Pada 19 Agustus 2010, dibawah manajemen baru King Powers, nama stadion Filbert Street pun dirubah menjadi King Power Stadium yang merencanakan penambahan kapasitas stadion hingga menjadi 42.000.

Rivalry

Oleh sebagian besar fans dan suporters Leicester City, mereka menganggap Nottingham Forest sebagai musuh utama mereka. Selain Nottingham Forest, Derby County juga dianggap sebagai rival utama Leicester City.

Namun jika dilihat dari daerahnya maka Coventry City juga merupakan rival dari tim ini. Karena jarak dari home base kedua tim ini yang hanya berjarak 24 mil saja.

Gelar dan Prestasi Leicester City 

  • FA Cup ( 4 kali ) : 1949, 1961, 1963, dan 1969
  • Piala Liga ( 3 kali ) : 1964, 1997 dan 2000
  • FA Charity Shield ( 1 kali ) : 1971

Daftar Pemain dan Skuad Utama Leicester City Musim 2015/2016

Profil Peserta Liga Inggris : Leicester City

Profil Peserta Liga Inggris : Leicester City

  • Kiper : Jonny Maddison [England] – Kasper Schmeichel [Denmark] – Mark Schwarzer [Australia]
  • Defender ; Yohan Benalouane [France] – Michael Cain [England] – Ben Chilwell [England] – Ritchie De Laet [Belgium] – Christian Fuchs [Austria] – Robert Huth [Germany] – Wes Morgan [Jamaica] – Jeffrey Schlupp [Ghana] – Danny Simpson [England] – Marcin Wasilewski [Poland]
  • Gelandang : Marc Albrighton [England] – Danny Drinkwater [England] – Nathan Dyer [England] – Gökhan Inler [Switzerland] – Matty James [England] – N’Golo Kanté [France] – Andy King [Wales] – André Olukanmi [England]
  • Penyerang : Jacob Blyth [England] – Joseph Dodoo [England] – Andrej Kramarić [Croatia] – Riyad Mahrez [Algeria] – Shinji Okazaki [Japan] – Harry Panayiotou [St. – itts & Nevis] – Leonardo Ulloa [Argentina] – Jamie Vardy [England]
  • Manager : Claudio Ranieri [Italy]