Profil Peserta Liga Inggris Arsenal

Profil Peserta Liga Inggris ArsenalProfil Peserta Liga Inggris Arsenal

Profil Peserta Liga Inggris, Arsenal,- Arsenal Football Club adalah salah satu klub profesional yang berbasis di Holloway, London dan saat ini bermain di kasta tertinggi sepakbola Inggris, Premier League.

Prolog

Arsenal FC bisa dikatakan merupakan salah satu klub tersukses yang ada di daratan Inggris, mereka telah memenangkan 41 gelar domestik dan dua gelar dari kompetisi Eropa. Termasuk didalamnya 13 gelar divisi 1 dan 12 gelar Piala FA yang merupakan rekor terbanyak klub yang mampu dimenangkan oleh sebuah klub.

Arsenal berdiri pada tahun 1886 di Woolwich dan pada tahun 1893 menjadi klub pertama di selatan Inggris untuk bergabung dengan The Football League. Tahun 1913 mereka pindah ke bagian utara London di stadium Highbury.

Tahun 2006, mereka pindah ke stadion baru Emirates Stadium yang berada di Holloway dan memiliki hubungan rivalitas yang panas dengan Tottenham Hotspur dalam derby yang disebut dengan North London derby.

Arsenal Football Club

Arsenal Football Club

Arsenal merupakan salah satu klub yang tidak pernah terdegradasi dari kompetisi tertinggi di liga Inggris sejak 1919 yang hingga kini merupakan yang terpanjang untuk klub di Liga Inggris. Hal ini lah yang menjadikan Arsenal menjadi klub ke dua dengan perolehan poin tertinggi dan kemenangan terbanyak di kompetisi level tertinggi liga Inggris.

Pada tahun sekitar tahunan 1930-an mereka memenangkan 5 gelar liga dan dua FA cup, serta mendapatkan beberapa gelar Piala FA dan dua gelar liga setelah perang dunia. Tahun 1970/1971 mereka memenangkan gelar double pertamanya liga dan FA.

George Graham dan Arsene Wenger kemudian menambahkan 5 gelar liga, 7 piala FA, dua gelar ganda dan finalis Liga Champions. Dibawah kepemimpinan Wenger, Arsenal juga bertahan menjadi klub papan atas liga Inggris dan memiliki rekor sebagai klub dengan kemenangan beruntun terbanyak dan klub tak terkalahkan terlama di liga Inggris.

Arsenal menjadi klub yang tidak terkalahkan dalam 38 pertandingan liga, melewati Preston North End yang telah berusia 115 tahun.

Arsenal Football Club merupakan salah satu klub yang memiliki suporter terbanyak di dunia, Deloitte pada tahun 2014/2015 melakukan survey dan menempatkan Arsenal sebagai klub ke lima di dunia yang memiliki suporter terbanyak di dunia. Sementara Forbes mengestimasi Arsenal berharga $ 1,3 Milyar di tahun 2015, mereka mendapatkan bersih 435,5 juta Euro di tahun 2014/2015, dan menempatkan Emirates Stadium menjadi stadion dengan harga tiket termahal di dunia sepakbola untuk saat ini.

Sejarah Arsenal FC

Arsenal ditahun 1890

Arsenal ditahun 1890

Arsenal Football Club pertama sekali dibentuk dengan nama Dial Square tahun 1886 oleh para pekerja di Royal Arsenal, Woolwich, bagian selatan London. Perubahan nama kemudian kembali terjadi pada tahun 1893 menjadi Woolwich Arsenal setelah mereka berstatus perseroan. Arsenal menjadi klub pertama diwilayah Selatan yang menjadi anggota dari The Football League pada tahun 1893, dengan memulai dari divisi dua, dan promosi ke divisi utama pada tahun 1904.

Tahun 1913 Woolwich Arsenal pindah ke stadium barunya bernama Highbury didaerah London Utara, setelah beberapa musim mereka kemudian menanggalkan nama “woolwich” dari nama klub mereka.

Tahun 1925 menjadi tahun bersejarah bagi Arsenal dimana mereka untuk pertama kalinya menunjuk Herbert Chapman sebagai manajer. Bersama Chapman, Arsenal dibawa menuju periode kesuksesan yang mendapatkan berbagai major trophy. Berbagai revolusi taktik dan metode pelatihan serta mendatangkan berbagai pemain-pemain berbakat seperti Alex James dan Cliff Bastin menjadi fondasi utama Arsenal meraih berbagai trophy bersama Herbert Chapman.

Herbert Chapman

Herbert Chapman

Bersama Chapman, Arsenal meraih gelar major trophy pertamanya yaitu Piala FA pada tahun 1930, dan juga meraih dua gelar liga pada musim 1930/1931 dan 1932/1933. Sayangnya kebersamaan Chapman bersama Arsenal diakhiri pada tahun 1934 setelah pelatih kharismatik tersebut meninggal dunia akibat menderita penyakit Pneumonia.

Joe Shaw dan George Allison melanjutkan tongkat estafet kepelatihan Herbert Chapman, dibawah kepemimpinan mereka Arsenal meraih tiga gelar liga lainnya pada musim 1933/1934, 1934/1935 dan 1937/1938. Piala FA juga diraih kembali pada tahun 1936. Dimulainya perang dunia ke II mengakhiri periode sukses mereka akibat dihentikannya roda kompetisi.

Setelah perang berakhir, Arsenal kembali berada di periode kesuksesannya yang kedua bersama manager Tom Whittaker yang ditunjuk menjadi pengganti Allison. Mereka memenangkan liga pada tahun 1947/1948 dan 1952/1953 dan gelar Piala FA pada tahun 1950.

Bertie Mee

Bertie Mee

Setelah serangkaian periode yang kelabu, Arsenal kembali meraih kejayaan yang dimulai dengan ditunjuknya Bertie Mee sebagai manager tahun 1966. Setelah kekalahan di dua final piala Liga, mereka memenangkan gelar Eropa pertamanya pada musim 1969/1970 Inter Cities Fairs Cup. Kesuksesan ini diikuti oleh berbagai gelar lainnya seperti double gelar pertamanya liga dan FA Cup di musim 1970/1971.

Bertie Mee digantikan oleh Terry Neill pada 9 Juli 1976 yang saat itu menjadi pelatih termuda dalam sejarah Arsenal, dimana kala itu Neill masih berusia 34 tahun. Neill mendatangkan pemain-pemain seperti Malcolm Macdonald, dan Pat Jennings ditambah dengan pemain-pemain muda berbakat Liam Brady dan Frank Stapleton, Arsenal meraih kesuksesan besar sejak 1971 double.

Mereka tiga kali mencapai babak final Piala FA ( 1978, 1979, dan 1980 ), dan mencapai final kejuaraan Eropa Cup Winners Cup, walaupun mereka hanya mampu memenangkan 1 gelar Piala FA tahun 1979 setelah di partai final menunduk kan Manchester United 3-2.

George Graham bersama Arsenal

George Graham bersama Arsenal

Periode keemasan Arsenal yang ketiga kalinya datang dengan ditandai kembalinya mantan pemain mereka George Graham sebagai manager pada tahun 1986. Arsenal memenangkan Piala Liga pada tahun 1987, yang merupakan musim pertama Graham bersama Arsenal. Kesuksesan ini di ikuti dengan berbagai gelar lainnya seperti gelar juara liga pada musim 1988/1989, kemenangan ini diraih lewat pertandingan dramatis di laga terakhir melawan saingan utama mereka Liverpool.

George Graham menambah pundi-pundi gelar Arsenal pada musim 1990/1991 yang menjadi juara liga, dengan rekor hanya mengalami sekali kekalahan. Piala FA dan Piala Liga juga diraih dengan meraih gelar ganda pada tahun 1993. Gelar Eropa kedua Arsenal juga diraih pada tahun 1994 dengan menjuarai turnamen Cup Winners Cup.

George Graham harus dipecat pada tahun 1995 setelah merebaknya kasus pembayaran ilegal dari Rune Hauge ( agen ) sebagai imbalan dari perekrutan beberapa orang pemain. Posisi Graham digantikan oleh Bruce Rioch yang hanya berlangsung singkat selama semusim saja setelah, Rioch berselisih dengan dewan klub.

Arsene Wenger saat pertama kali tiba di Arsenal

Arsene Wenger saat pertama kali tiba di Arsenal

Di akhir era 1990-an menjadi tahun penting bagi Arsenal, tepatnya 1996 setelah tercapai kesepakatan antara Arsenal dengan Arsene Wenger yang akan mengisi posisi manager. Wenger menjadi pelatih yang fresh bagi Arsenal dengan taktik yang baru, metode pelatihan yang baru, dan beberapa pemain asing yang dilengkapi dengan beberapa pemain berbakat asli Inggris.

Dibawah Wenger, Arsenal meraih gelar ganda keduanya pada musim 1997/1998 dan yang ketiga kalinya pada musim 2001/2002. Tambahan lainnya yaitu mereka mencapai babak final Piala UEFA musim 1999/2000 ( kalah lewat adu penalti atas Galatasaray ).

Kesuksesan bersama Arsene Wenger terus berlanjut dengan meraih gelar Piala FA tahun 2003 dan 2005, ditambah raihan gelar liga Inggris yang didapatkan dengan cara yang fenomenal tanpa menelan kekalahan satu pertandingan pun. Kehebatan ini membuat mereka mendapatkan gelar “The Invincibles”, kekalahan baru ditelan oleh Arsenal setelah mereka menjalani laga ke 49 dan menjalani periode panjang tanpa terkalahkan mulai dari 7 Mei 2003 hingga 24 Oktober 2004 yang menjadi rekor hingga kini.

Arsenal saat Kalah di Final Liga Champions

Arsenal saat Kalah di Final Liga Champions

Hingga Juli 2013, Arsenal merupakan salah satu dari hanya 5 tim yang mampu menjadi juara liga Inggris semenjak Premier League 1992 dibentuk. 5 lainnya adalah Manchester United, Blackburn Rovers, Chelsea, dan Manchester City. Arsenal tak pernah mampu melewati babak perempat final di kejuaran Liga Champions hingga musim 2005/2006 dimana dimusim tersebut mereka mampu meloloskan diri hingga babak final dan bertemu Barcelona.

Dimana pada saat itu mereka mengalami kekalahan menyesakkan 2-1 atas Barcelona. Bulan Juli tahun 2006 mereka pindah ke stadion Emirates Stadium setelah selama 93 tahun menggunakan Highbury stadium sebagai kandang utamanya.

Setelah periode tanpa gelar mulai dari 2005 ( FA Cup ) hingga 17 Mei 2014, Arsenal akhirnya mengakhiri paceklik gelar majornya dengan meraih gelar Piala FA mengalahkan Hull City dibabak final setelah terlebih dahulu tertinggal 2 gol dan memenangkan pertandingan dengan skor akhir 3-2.

Kesuksesan di Piala FA ini berlanjut semusim berikutnya dengan mengalahkan Aston Villa di babak final 4-0 dan menjadikan mereka menjadi klub tersukses di ajang Piala FA dengan raihan 12 gelar. Pada 2 Agustus 2015, Arsenal mengalahkan Chelsea 1-0 di Wembley Stadium dalam ajang Community Shield.

Simbol dan Lambang

Lambang dan Simbol Arsenal FC kini

Lambang dan Simbol Arsenal FC kini

 

Evolusi Crest Arsenal

Evolusi Crest Arsenal

Tidak diketahui secara pasti kapan digunakan, namun diperkirakan sejak tahun 1888, lambang dari klub Arsenal bergambar tiga buah meriam yang mengarah keatas, hampir mirip seperti lambang dari Metropolitan Borough of Woolwich ( dimana dari hari ini digunakan oleh Royal Borough of Greenwich ). Lambang ini digunakan hingga tahun 1913 kala mereka pindah ke Highbury stadium dan diadopsi kembali pada tahun 1922.

Hingga tahun 1960, simbol dan lambang klub ini digunakan dalam pertandingan-pertandingan besar seperti FA Cup Final.

Pada musim 2011/2012, Arsenal memperingati hari jadinya yang ke 125. Peringatan 125 tahun Arsenal ini termasuk dengan memodifikasi lambang dan simbol klub yang digunakan di seragam tim. Lambang ini didominasi warna putih dikelilingi oleh 15 daun Oak disebelah kanan dan 15 daun Laurel di sebelah kiri.

Daun Oak ini melambangkan 15 pendiri klub yang bertemu di Royal Oak Pub. Sementara 15 daun Laurel melambangkan kekuatan klub.

9) Current Club crest used since 2002. 10) 125th Anniversary crest

Sponsor

Club kits & sponsors
Seragam Kandang Seragam Tandang Kostum Ketiga Sponsor Klub

http://www.emirates.com
Suplier Seragam
http://uk.puma.com

Arsenal mendapatkan sponsor pertamanya dengan Bukta ( mulai di tahun 1930 sampai hingga awal era 1970-an ) Umbro ( mulai tahun 1970 hingga 1986 ), Adidas ( 1986 – 1994 ), Nike ( 1994 – 2014 ). Seperti klub-klub lainnya di dunia ini Arsenal juga memiliki sponsor jersey bersama JVC ( 1982 – 1999 ), Sega ( 1999 – 2002 ), O2 ( 2002 – 2006 ), dan Emirates dari tahun 2006 hingga kini.

Stadium

Emirates Stadium Kandang Arsenal Kini

Emirates Stadium Kandang Arsenal Kini

Seluruh waktu mereka kala masih berlokasi di Selatan London mereka memainkan laga kandangnya di Manor Ground daerah Plumstead, dengan pengecualian antara tahun 1890 dan 1893 dimana pada saat itu mereka bermain di Stadion Invicta.

Manor Ground sebenarnya juga hanya merupakan lapangan kosong, hingga pihak klub kemudian mendirikan stadion sederhana disana di kompetisi the Football League pada bulan September 1893. Arsenal memainkan laga kandangnya disana hingga 20 tahun sampai akhirnya pindah ke London Utara tahun 1913.

Pertandingan terakhir di Highbury

Pertandingan terakhir di Highbury

Kepindahan mereka ke London Utara menggunakan Highbury Stadium yang digunakan dari September 1913 hingga Mei 2006. Stadion ini merupakan hasil design dari arsitek Archibald Leitch dan banyak digunakan sebagai contoh bagi stadion-stadion lainnya di Inggris kala itu.

Highbury bisa menampung hingga 60.000 penonton, dan hingga era tahun 1990-an memiliki kapasitas terbesar sebanyak 57.000 penonton. Setelah terjadinya tragedi Hillsborough yang memaksa seluruh stadium di Inggris harus menggunakan tempat duduk, kapasitas dari Highbury menurun drastis menjadi hanya sebesar 38,419 penonton.

Kapasitas ini akan lebih menurun lagi di ajang Liga Champions untuk memberikan ruang kepada sponsor, oleh karena itu lah pada musim 1998 hingga 2000, Arsenal menggunakan stadion Wembley yang mampu menampung lebih banyak penonton sebanyak 70.000.

Laga Perdana di Emirates Stadium

Laga Perdana di Emirates Stadium

Setelah rencana untuk pembesaran Stadion Highbury ditolak oleh dewan kota, Arsenal akhirnya memilih membangun stadion baru yang terletak dikawasan Ashburton Grove yang kemudian bernama Emirates Stadium yang berjarak hanya 500 meter dari Highbury.

Pembangunan Emirates Stadium ini selesai pada tahun 2006, tepat waktu untuk digunakan pada musim 2006/2007. Stadion baru ini dinamakan sesuai dengan nama sponsor Emirates yang bersedia membayar kepada Arsenal 100 juta Poundsterling menjadikan Arsenal sebagai klub dengan bayaran terbesar dari Sponsorship.

Walaupun sebagian fans dan suporter setia Arsenal tetap menggunakan nama Arshbuston Grove atau the Grove sebagai bentuk ketidak setujuan mereka terhadap penggunaan nama sponsor atas stadion, namun faktanya Stadion tersebut tetap akan bernama Emirates stadium hingga tahun 2028.

Sementara training atau tempat pemusatan latihan Arsenal FC bernama Shenley training Centre yang terletak di kawasan Hertfordshire, yang dibangun pada tahun 1999.

Suporter dan Rival

Fans Arsenal saat Pertandingan Melawan Spurs

Fans Arsenal saat Pertandingan Melawan Spurs

Para fans sering menyebutkan diri mereka dengan sebutan “Gooners” yang mengambil nama dari nama julukan klub ini The Gunners. Para fans dan suporters setia mereka termasuk yang terbesar didunia dan sangat setia, secara garis besar hampir seluruh partai-partai kandang mereka selalu terjual habis.

Di tahun 2007/2008 Arsenal merupakan klub kedua tertinggi dalam rataan penonton liga Inggris ( sebesar 60,070 yang berarti sekitar 99,5% kapasitas dari stadion mereka ), dan pada tahun 2006 kapasitas penonton yang menyaksikan laga kandang mereka menjadi yang tertinggi ke empat sepanjang sejarahnya.

Di Eropa, Arsenal menempati peringkat ke 7 dalam hal rataan penonton yang menyaksikan laga mereka di kandang, hanya berada di bawah Borussia Dortmund, FC Barcelona, Manchester United, Real Madrid, Bayern Munchen, dan Schalke.

Arsenal vs Spurs di Emirates

Arsenal vs Spurs di Emirates

Sama seperti klub-klub besar lainnya di Liga Inggris, Arsenal memiliki jumlah suporters yang besar di kawasan Inggris mereka menamakan dirinya sebagai Arsenal Football Supporters Club, yang hingga saat ini bekerja sama dengan pihak klub dan Arsenal Independent Supporters Association, yang memiliki posisi lebih independen.

Arsenal Supporters Trust juga merupakan salah satu organisasi resmi suporters Arsenal merupakan salah satu organisasi suporter yang terkenal di dunia. Di tahun 2005 Granada Ventures melaporkan dan mensurvey setidaknya Arsenal memiliki sekitar 27 juta pendukung di seluruh dunia.

Arsenal sejak dulu memiliki hubungan rivalitas yang panas dengan Tottenham Hotspur yang merupakan klub tetangga terdekat mereka. Pertandingan antara kedua tim ini sering disebut sebagai North London Derbies. Selain itu mereka juga memiliki rival dengan berbagai klub asal London lainnya seperti Chelsea, Fulham, dan West Ham United.

Kepemilikan dan Finansial

kroenke dan wenger

kroenke dan wenger

Arsenal berada di bawah naungan Arsenal Holding PLC, dengan saham terbesarnya berada ditangan pengusaha asal Amerika Serikat Stan Kroenke yang memiliki saham terbesar di Arsenal sebesar 18,594 lembar saham ( 29,9% ).

Saingan utama Kroenke datang dari Red & White Securities, yang dimiliki oleh pengusaha kaya asal Rusia Alisher Usmanov dan Ferhad Moshiri. Tahun 2007 Red & White melakukan penawaran terhadap saham Arsenal yang dimiliki oleh mantan ketua Arsenal David Dein. Bulan Oktober dilaporkan telah mengakuisisi saham tersebut sehingga memiliki total saham sebesar 18,671 atau 30%.

Bulan Oktober 2011 Kroenke memiliki 41,574 lembar saham Arsenal atau 66,82% dan Red & White Securities memiliki 18,261 ( 23,35% ) yang menjadikan Arsenal Holding PLC berada di bawah kendali Stan Kroenke. Kroenke kemudian menjadikan Ivan Gazidis menjadi Chief Eksekutifnya sejak tahun 2009.

Statistik dan Rekor

Penampilan Terbanyak

David O'Leary Pemain dengan Jumlah Penampilan Terbanyak

David O’Leary Pemain dengan Jumlah Penampilan Terbanyak

Penampilan terbanyak 772 David O’Leary

Terbanyak di Liga : 558 David O’Leary

Terbanyak di Premier League333 Ray Parlour

Terbanyak di Eropa 86 Thierry Henry

Terbanyak di Champions League : 78 Thierry Henry

Terbanyak di Piala Liga : 70 David O’Leary

Penampilan beruntun terbanyak : 172 Tom Parker (3 April 1926 – 26 December 1929)

 Pemain dengan Penampilan terbanyak bersama Arsenal

Naama Total Penampilan
David O’Leary 722
Tony Adams 669
George Armstrong 621
Lee Dixon 619
Nigel Winterburn 584
David Seaman 564
Pat Rice 528
Peter Storey 501
John Radford 481
Peter Simpson 477


Pemain Termuda

Fabregas saat debut melawan Rotherham

Fabregas saat debut melawan Rotherham

Pemain Termuda Bermain di Tim Utama : Cesc Fabregas
(16 tahun 177 hari, Rotherham Utd (kandang) League Cup(3) 28 Oct 2003) (Starter)

Di liga : Jack Wilshere
(16 tahun 256 hari , Blackburn (tandang) Liga Inggris 13 Sept 2008) (Masuk sebagai pemain pengganti)

Di Premier League : Jack Wilshere
(16 tahun and 256 hari, Blackburn R (tandang ) Liga Inggris 13 Sept 2008) (Masuk sebagai pemain pengganti)

Di Eropa : Jack Wilshere
(16 tahun 329 hari, Dynamo Kyiv (kandang) UCL babak grup 25 Nov 2008) (Masuk sebagai pemain pengganti)

Di Piala FA : Jack Wilshere
(17 tahun 2 hari v Plymouth A (kandang ) FA Cup babak ketiga , 3 Jan 2009) (Masuk sebagai pemain pengganti)
Pemain Tertua

Pemain Tertua yang Bermain bersama Arsenal : Jock Rutherford
(41 tahun 159 hari, v Man City (kandang) 20 March 1926) (Starter)

Di Liga : Jock Rutherford
(41 tahun 159 hari, v Man City (kandang) 20 March 1926) (Starter)

Di Premier League : Jens Lehmann
(41 tahun 151 hari v Blackpool (tandang) 10 April 2011) (Starter)

Di Eropa : John Lukic
(39 tahun 311 hari, v Lazio (tandang) UCL Babak Grup 17 Oct 2000) (Starter)


Rekor Penonton – Terbanyak

Highbury
73,295 v Sunderland 9 March 1935 (Liga)

Emirates Stadium
60,161 v Manchester United 3 November 2007 (Premier League)

Wembley Stadium
73,707 v RC Lens 25 November 1998 (Champions League)
Rekor Penonton – Terendah

Highbury
4,554 v Leeds United 5 May 1966 (Liga)

Emirates Stadium
46,539 v Shrewsbury Town 20 September 2011 (Piala Liga)

Wembley Stadium
71,227 v AIK Solna 22 September 1999 (Champions League)

Rekor Mencetak Gol

Thierry Henry Raja Mencetak Gol di Arsenal

Thierry Henry Raja Mencetak Gol di Arsenal

Pencetak gol terbanyak : 228 Thierry Henry

Pencetak gol terbanyak Premier League : 175 Thierry Henry

Pencetak gol terbanyak Liga : 175 Thierry Henry

Pencetak gol terbanyak Piala FA : 26 Cliff Bastin

Pencetak gol terbanyak Piala Liga : 29 Ian Wright

Pencetak gol terbanyak di Eropa : 42 Thierry Henry

Pencetak gol terbanyak di Liga Champions : 35 Thierry Henry

Pemain Pencetak 100 gol Bersama Arsenal

Nama Total Gol Total game 100th goal game
Thierry Henry 228 377 181
Ian Wright 185 288 143
Cliff Bastin 178 396 174
John Radford 149 481 306
Jimmy Brain 139 232 144
Ted Drake 139 184 108
Doug Lishman 137 244 163
Robin van Persie 132 278 238
Joe Hulme 125 374 307
David Jack 124 208 156
Dennis Bergkamp 120 423 296
Reg Lewis 118 176 152
Alan Smith 115 347 251
Jack Lambert 109 161 149
Frank Stapleton 108 300 276
David Herd 107 180 165
Joe Baker 100 156 152

Pencetak gol Terbanyak dalam semusim: 44 Ted Drake
(1934/35 (42 Liga, 1 Piala FA, 1 Charity Shield)

Pencetak gol Liga Terbanyak dalam Semusim : 42 Ted Drake (1934/35)

Pencetak gol terbanyak di Premier League dalam semusim :
30 Robin van Persie 2011/12
30 Thierry Henry 2003/2004

Pemain Termuda Mencetak Gol : Cesc Fabregas
(16 tahun 212 hari v Wolves (kandang) (Piala Liga) 2 Dec 2003 menang 5-1)

Pemain Termuda Mencetak Gol di Liga : Cesc Fabregas
(17 tahun 113 hari v Blackburn (kandang)  25Aug 2004 menang 3-0)

Pencetak gol Termuda di Eropa : Cesc Fabregas
(17 tahun 217 hari v Rosenborg (kandang) ( babak grup Liga Champions) 7 Dec 2004 menang 5-1)

Pencetak gol Termuda di Piala FA : Cliff Bastin
(17 tahun 303 hari v Chelsea (kandang ) Piala FA babak ke 3,  11 Jan 1930 menang 2-0)

Pencetak Gol Termuda di Piala Liga : Cesc Fabregas
(16 tahun 212 hari v Wolves (kandang)  2 Dec 2003 menang 5-1)

Hatrik Pemain Termuda : John Radford
(17 tahun 315 hari v Wolves (kandang) Liga 2 Jan 1965 menang 4-1)

Pencetak gol beruntun Terpanjang : 9 David Jack
(Seluruhnya di Liga) Dari Antara 24 Oktober 1931 – 19 Desember  1931. (Total Mencetak 14 gol di Seluruh Laga Tersebut)

Daftar Hatrik Terbanyak Bersama Arsenal FC 

Nama Tahun Hat-tricks
Jimmy Brain (1921-31) 12
Jack Lambert (1926-33) 12
Ted Drake (1934-45) 11
Ian Wright (1991-98) 11
Thierry Henry (1999-2012) 9
Doug Lishman (1948-56) 8
David Herd (1954-61) 7
David Jack (1928-34) 7
John Radford (1962-76) 7
Joe Baker (1962-66) 5
Ronnie Rooke (1946-49) 5

Rekor Mencetak Gol dan Kebobolan 

Menang

Kemenangan Kandang Terbesar :
12-0 (At Woolwich v Loughborough Town (h) 12 March 1900 – Lge (Div 2))
12-0 (At Woolwich v Ashford United (h) 14 Oct 1893- FA Cup (1))

Kemenangan Away Terbesar:
7-0 (Standard Liege (a) 3 Nov 1993- Cup Winners Cup(2))

Kemenangan Kandang Terbesar di Liga :
12-0 (At Woolwich v Loughborough Town (h) 12 March 1900 – Lge (Div 2))

Kemenangan Kandang Terbesar di Liga Utama :
9-1 (Grimsby Town (h) 28 Jan 1931 – Div 1)

Kemenangan Terbesar Di Highbury :
11-1 (Darwen (h) 9 Jan 1932 – FA Cup (3))

Kemenangan Liga Terbesar di Highbury :
9-1 (Grimsby Town (h) 28 Jan 1931 – Div 1)

Kemenangan terbesar di Emirates :
7-0 (Slavia Prague (h) 23 Oct 2007 – UCL Grp Stge)

Kemenangan Liga Terbesar di Emirates :
7-1 (Blackburn R (h) 4 Feb 2012 – Prem)

Kemenangan Kandang Terbesar di Premier League :
7-0 (Everton (h) 11 May 2005)
7-0 (Middlesbrough (h) 14 Jan 2006)

Kemenangan Tandang Terbesar di Premier League :
6-1 (Everton (a) 15 August 2009)
6-1 (Middlesbrough (a) 24 April 1999)

Kemenangan Kandang terbesar di Kejuaraan Eropa :
7-0 (Slavia Prague (h) 23 Oct 2007 – UCL Grp Stge)

Kemenangan Tandang Terbesar di Kejuaraan Eropa :
7-0 (Standard Liege (a) 3 Nov 93 Cup Winners Cup (2))

Kemenangan Kandang Terbesar Di Liga Champions :
7-0 (Slavia Prague (h) 23 Oct 2007

Kemenangan Tandang Terbesar di Liga Champions :
5-1 (Inter Milan (a) 25 Nov 2003–UCL Grp Stge1)
4-0 (PSV Eindhoven (a) 25 Sept 2002 – UCL Grp Stge1)

Kemenangan Kandang Terbesar di Piala FA :
12-0 (At Woolwich v Ashford United (h) 14 Oct1893- FA Cup (1))

Kemenangan Tandang Terbesar di Piala FA :
7-1 (Burnley (a) 20 Feb 1937 – FA Cup 5)

Kemenangan Kandang Terbesar di Piala Liga :
7-0 (Leeds Utd (h) 4 Sept 1979 – Lge Cup 2)

Kemenangan Tandang Terbesar di Piala Liga :
6-1 (Scunthorpe Utd (a) 25 Sept 1968 – Lge Cup 2)
6-1 (Plymouth Argyle (a) 3 Oct 1989 – Lge Cup 2)

Kalah

Kekalahan Kandang Terbesar :
0-6 (Derby County (h Woolwich) 28 Jan 1899 FAC1)

Kekalahan Tandang terbesar :
0-8 (Loughborough Town(a) 12 Dec 1896 Lge Div 2)

Kekalahan Kandang terbesar di Liga :
0-5 (Liverpool (h – Woolwich) 28 Oct 1893 Div 2)

Kekalahan Tandang Terbesar di Liga :
0-7 (West Ham Utd (a) 7 March 1927 Div 1)
0-7 (Newcastle Utd (a) 3 Oct 1925 – Div 1)
0-7 (West Brom (a) 14 Oct 1922 – Div 1)
0-7 (Blackburn (a) 2 Oct 1909 – Div 1)

Kekalahan Kandang Terbesar di Premier League :
1-4 (Chelsea (h) 10 May 2009)
0-3 (Coventry City 14 Aug 1993)
0-3 (Middlesbrough (h) 14 April 2001)

Kekalahan Tandang Terbesar di Premier League :
0-6 (Chelsea (a) 22 Mar 2014 –PremLge)
2-8 (Man Utd (a) 28 Aug 2011 – PremLge)

Kekalahan Kandang terbesar di Kejuaraan Eropa :
2-5 (Spartak Moscow 29 Sept 1982 – UEFA Cup (1))

49 Pertandingan Tak Terkalahkan

Main Menang Draw Kalah Gol Kebobolan Poin
Kandang 25 20 5 0 63 21 65
Tandang 24 16 8 0 49 14 56
Total 49 36 13 0 112 35 121

The Invincible Arsenal adalah julukan yang melekat pada The Gunners saat melakoni dan merebut gelar juara Liga Inggris musim 2003/2004 dengan torehan spesial tanpa terkalahkan sekalipun. Bahkan rentang tak terkalahkan Arsenal musim itu sudah dimulai sejak akhir musim 2002/2003 hingga awal musim 2004/2005.

Musim 2002/2003

1. Arsenal 6-1 Southampton 07-05-2003
2. Sunderland 0-4 Arsenal 11-05-2003

Musim 2003/2004

3. Arsenal 2-1 Everton 16-08-2003
4. Middlesbro 0-4 Arsenal 24-08-2003
5. Arsenal 2-0 Aston Villa 27-08-2003
6. Man City 1-2 Arsenal 31-08-2003
7. Arsenal 1-1 Portsmouth 13-09-2003
8. Man Utd 0-0 Arsenal 21-09-2003
9. Arsenal 3-2 Newcastle 26-09-2003
10. Liverpool 1-2 Arsenal 04-10-2003
11. Arsenal 2-1 Chelsea 18-10-2003
12. Charlton 1-1 Arsenal 26-10-2003
13. Leeds 1-4 Arsenal 01-11-2003
14. Arsenal 2-1 Tottenham 08-11-2003
15. Birmingham 0-3 Arsenal 22-11-2003
16. Arsenal 0-0 Fulham 30-11-2003
17. Leicester 1-1 Arsenal 06-12-2003
18. Arsenal 1-0 Blackburn 14-12-2003
19. Bolton 1-1 Arsenal 20-12-2003
20. Arsenal 3-0 Wolves 26-12-2003
21. Southampton 0-1 Arsenal 29-12-2003
22. Everton 1-1 Arsenal 07-01-2004
23. Arsenal 4-1 Middlesbro 10-01-2004
24. Aston Villa 0-2 Arsenal 18-01-2004
25. Arsenal 2-1 Man City 01-02-2004
26. Wolves 1-3 Arsenal 07-02-2004
27. Arsenal 2-0 Southampton 10-02-2004
28. Chelsea 1-2 Arsenal 21-02-2004
29. Arsenal 2-1 Charlton 28-02-2004
30. Blackburn 0-2 Arsenal 13-03-2004
31. Arsenal 2-1 Bolton 20-03-2004
32. Arsenal 1-1 Man Utd 28-03-2004
33. Arsenal 4-2 Liverpool 09-04-2004
34. Newcastle 0-0 Arsenal 11-04-2004
35. Arsenal 5-0 Leeds 16-04-2004
36. Tottenham 2-2 Arsenal 25-04-2004
37. Arsenal 0-0 Birmingham 01-05-2004
38. Portsmouth 1-1 Arsenal 04-05-2004
39. Fulham 0-1 Arsenal 09-05-2004
40. Arsenal 2-1 Leicester 15-05-2004

Musim 2004/2005

41. Everton 1-4 Arsenal 15-08-2004
42. Arsenal 5-3 Middlesbro 22-08-2004
43. Arsenal 3-0 Blackburn 25-08-2004
44. Norwich 1-4 Arsenal 28-08-2004
45. Fulham 0-3 Arsenal 11-09-2004
46. Arsenal 2-2 Bolton 18-09-2004
47. Man City 0-1 Arsenal 25-09-2004
48. Arsenal 4-0 Charlton 02-10-2004
49. Arsenal 3-1 Aston Villa 16-10-2004

Pemain yang Terlibat 

Pemain Starter Sebagai Pengganti Gol
Thierry Henry 48 39
Kolo Toure 47 1 1
Jens Lehmann 47
Robert Pires 40 5 23
Lauren 39 2
Sol Campbell 38 1
Gilberto 36 3 4
Freddie Ljungberg 35 4 10
Ashley Cole 35 1
Patrick Vieira 34 3
Dennis Bergkamp 29 10 7
Ray Parlour 18 9
Pascal Cygan 15 8
Edu 14 19 2
Jose Antonio Reyes 14 8 8
Gael Clichy 8 8
Sylvain Wiltord 8 4 3
Cesc Fabregas 6 2 1
Kanu 4 8 1
Martin Keown 3 7
Jeremie Aliadiere 3 7
Jermaine Pennant 2 5 3
Oleg Luzhny 2
Igors Stepanovs 2
Justin Hoyte 1 2
Gio van Bronckhorst 1 1
David Bentley 1
Ryan Garry 1
David Seaman 1
Stuart Taylor 1
Mathieu Flamini 5
Robin van Persie 3
Stathis Tavlaridis 1
Gol bunuh diri 5

Skuad Pemain Arsenal 2015/2016

Penjaga Gawang

  • Nama : David Ospina
  • Lahir : 31 Agustus 1988, Medellin Kolombia
  • Posisi : Penjaga Gawang ( Kiper )
  • Nomor Punggung : 13
  • Klub Sebelumnya : Atletico Nacional, Nice

  • Nama : Petr Cech
  • Lahir : 20 Mei 1982, Pilsen Republik Ceko
  • Posisi : Penjaga gawang ( Kiper )
  • Nomor Punggung : 33
  • Klub Sebelumnya : Chmel Blsany, Sparta Prague, Rennes, Chelsea

Pemain Belakang / Bek

  • Nama : Kieran Gibbs
  • Lahir : 26 September 1989, Lambeth London
  • Posisi : Pemain Belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 3
  • Klub Sebelumnya : Wimbledon, Norwich City
  • Debut Bersama Arsenal : 31 Oktober 2007

  • Nama : Nacho Monreal
  • Lahir : 26 Februari 1986, Pamplona Spanyol
  • Posisi : Pemain Belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 18
  • Klub Sebelumnya : Osasuna, Malaga
  • Debut Bersama Arsenal : 2 Februari 2013

  • Nama : Per Mertesacker
  • Lahir : 29 September 1984, Hannover Jerman
  • Posisi : Pemain Belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 4
  • Klub Sebelumnya : Werder bremen, Hannover 96

  • Nama : Calum Chambers
  • Lahir : 20 Januari 1995, Petersfield Inggris
  • Posisi : Pemain Belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 21
  • Klub Sebelumnya : Southampton

  • Nama : Gabriel
  • Lahir : 26 November 1990, Sao Paulo Brazil
  • Posisi : Pemain Belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 5
  • Klub Sebelumnya : Vitoria, Villarreal

  • Nama : Hector Bellerin
  • Lahir : 19 Maret 1995, Barcelona Spanyol
  • Posisi : Pemain belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 24
  • Klub Sebelumnya : Watford

  • Nama : Laurent Koscielny
  • Lahir : 10 September 1985, Tulle Prancis
  • Posisi : Pemain Belakang / Bek
  • Nomor Punggung : 6
  • Klub Sebelumnya : En Avant Guingamp, Tours, Lorient
  • Debut Bersama Arsenal : 15 Agustus 2010

Pemain Tengah / Gelandang

  • Nama : Tomas Rosicky
  • Lahir : 04 oktober 1980, Prague Republik Ceko
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 7
  • Klub Sebelumnya : Borussia Dortmund, Sparta Prague, CKD Kompresory
  • Debut Bersama Arsenal : 9 Agustus 2006

  • Nama : Aaron Ramsey
  • Lahir : 26 Desember 1990, CaerPhilly Wales
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 16
  • Klub Sebelumnya : Cardiff City, Nottingham Forest, Cardiff City
  • Debut Bersama Arsenal : 13 Agustus 2008

  • Nama : Mikel Arteta
  • Lahir : 26 Maret 1982, San Sebastian Spanyol
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 8
  • Klub Sebelumnya : Everton, Real Sociedad, Rangers, PSG, Barcelona

  • Nama : Santi Cazorla
  • Lahir : 13 Desember 1984, Llanera Spanyol
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 19
  • Klub Sebelumnya : Malaga, Villarreal, Recreativo, Villarreal, Oviedo

  • Nama : Jack Wilshere
  • Lahir : 01 Januari 1992 Stevenage Hertfordshire Inggris
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 10
  • Klub Sebelumnya : Bolton
  • Debut Bersama Arsenal : 13 September 2008

  • Nama : Mathieu Flamini
  • Lahir : 07 Maret 1984, Marseille Prancis
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 20
  • Klub Sebelumnya : Marseille, Arsenal, AC Milan

  • Nama : Mesut Ozil
  • Lahir : 15 Oktober 1988, Gelsenkirchen, Jerman
  • Posisi : Gelandang
    • Nomor Punggung : 11
    • Klub Sebelumnya : Schalke, Werder Bremen, Real Madrid

  • Nama : Francis Coquelin
  • Lahir : 13 Mei 1991 Laval Prancis
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 34
  • Klub Sebelumnya : Freiberg, Lorient
  • Debut Bersama Arsenal : 23 September 2008

  • Nama : Alex Oxlade-Chamberlain
  • Lahir : 15 Agustus 1993, Portsmouth Inggris
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 15
  • Klub Sebelumnya : Southampton

  • Nama : Mohamed elneny
  • Lahir : 11 Juli 1992, El-Mahalla El-Kubra
  • Posisi : Gelandang
  • Nomor Punggung : 35
  • klub Sebelumnya : FC Basel, El Mokawloon

Penyerang

  • Nama : Olivier Giroud
  • Lahir : 30 September 1986, Chambery Prancis
  • Posisi : Penyerang
  • Nomor Punggung : 12
  • Klub Sebelumnya : Grenoble, Istres, Tours, Montpellier

  • Nama : Danny Welbeck
  • Lahir : 26 November 1990, Longsight Greater Manchester
  • Posisi : Penyerang
  • Nomor Punggung : 23
  • Klub Sebelumnya : Manchester United, Preston North End, Sunderland

  • Nama : Theo Walcott
  • Lahir : 16 Maret 1989, Middlesex Inggris
  • Posisi : Penyerang
  • Nomor Punggung : 14
  • Klub Sebelumnya : Southampton
  • Debut Bersama Arsenal : 19 Agustus 2006

  • Nama : Joel Campbell
  • Lahir : 26 Juni 1992
  • Posisi : Penyerang
  • Nomor Punggung : 28
  • Klub Sebelumnya : Olympiacos, Lorient, Deportivo Saprissa, Puntarenas, Villarreal

  • Nama : Alexis
  • Lahir : 19 Desember 1988, Tocopilla Chile
  • Posisi : Penyerang
  • Nomor Punggung : 17
  • Klub Sebelumnya : Cobreloa, Colo-Colo, River Plate, Udinese, Barcelona

Gelar dan Prestasi Arsenal FC :

Juara Liga [13]

2004, 2002, 1998, 1991, 1989, 1971, 1953, 1948, 1938, 1935, 1934, 1933, 1931

FA CUP WINNERS [12]

2015 Mengalahkan  Aston Villa 4-0
2014 Mengalahkan  Hull City 3-2 (extra time)
2005 Mengalahkan Man Utd 5-4 pens (extra time: setelah 0-0 draw)
2003 Mengalahkan Southampton 1-0
2002 Mengalahkan Chelsea 2-0
1998 Mengalahkan Newcastle United 2-0
1993 Mengalahkan Sheff Weds 2-1 (extra time : pertandingan ulangan 1-1 draw)
1979 Mengalahkan Manchester United 3-2
1971 Mengalahkan Liverpool 2-1 (extra time)
1950 Mengalahkan Liverpool 2-0
1936 Mengalahkan Sheffield United 1-0
1930 Mengalahkan Huddersfield Town 2-0

LEAGUE CUP WINNERS [2]

1993 Mengalahkan Sheffield Wednesday 2-1
1987 Mengalahkan Liverpool 2-1

EUROPEAN FAIRS CUP WINNERS [1]

1970 Mengalahkan Anderlecht 4-3 on aggregate

EUROPEAN CUP WINNERS CUP WINNERS [1]

1994 Mengalahkan Parma 1-0 (Di Copenhagen)

CHARITY/COMMUNITY SHIELD WINNERS [13+1 Berbagi Gelar]

2015 Mengalahkan Chelsea 1-0
2014 Mengalahkan Manchester City 3-0
2004 Mengalahkan Manchester United 3-1
2002 Mengalahkan Liverpool 1-0
1999 Mengalahkan Manchester United 2-1
1998 Mengalahkan Manchester United 3-0
1991 Seri Dengan Tottenham Hotspur 0-0 (Bagi Gelar)
1953 Mengalahkan Blackpool 3-1
1948 Mengalahkan Manchester United 4-3
1938 Mengalahkan Preston North End 2-1
1934 Mengalahkan Manchester City 4-0
1933 Mengalahkan Everton 3-0
1931 Mengalahkan West Bromwich Albion 1-0
1930 Mengalahkan Sheffield Wednesday 2-1